Pemerintah China mengonfirmasi korban tewas akibat wabah virus corona telah bertambah menjadi 170 orang. Saat ini, lebih dari 7 ribu kasus virus corona terkonfirmasi di berbagai wilayah China.
Seperti dilansir Channel News Asia, Kamis (30/1/2020), pernyataan pemerintah pusat China menyebut jumlah korban tewas bertambah setelah 38 pasien virus corona lainnya dinyatakan meninggal dunia. Dari jumlah tersebut, sebanyak 37 pasien meninggal di Provinsi Hubei, yang menjadi pusat wabah virus corona.
Satu pasien lainnya meninggal dunia di Provinsi Sichuan.
Televisi nasional China Global Television Network (CGTN) juga melaporkan bahwa 170 orang tewas akibat virus yang memiliki nama resmi '2019-nCoV' ini.
Laporan CGTN juga menyebut sejauh ini 128 pasien virus corona dinyatakan telah sembuh.
Pemerintah pusat China juga melaporkan adanya 1.700 kasus baru di wilayahnya. Ini berarti total saat ini ada 7.711 kasus virus corona baru yang terkonfirmasi di wilayah China daratan. Data itu tercatat hingga Rabu (29/1) tengah malam.
Dunia - Terbaru - Google Berita
January 30, 2020 at 09:50AM
https://ift.tt/38TG4H8
Terus Bertambah, Sudah 170 Orang Tewas Akibat Wabah Virus Corona di China - Detiknews
Dunia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terus Bertambah, Sudah 170 Orang Tewas Akibat Wabah Virus Corona di China - Detiknews"
Post a Comment