Dalam pertemuan dengan anggota parlemen Republik di Capitol Hill, ia menetapkan tingkat pajak penghasilan 0% untuk pengusaha dan karyawan.
"Ini akan berlangsung hingga akhir tahun ini," ujar seorang pejabat Gedung Putih kepada CNBC International, Selasa (10/3/2020).
Sebelumnya Trump memang berjanji akan memotong pajak penghasilan. Ia menyebutnya sebagai bantuan yang sangat besar bagi industri yang terkena dampak corona.
Kabar ini membuat bursa saham Wall Street menyelesaikan sesi dengan kenaikan tajam pada penutupan perdagangan Selasa atau Rabu pagi waktu Indonesia. Sehari setelah terpuruk dalam, indeks Wall Street menguat hampir 5%.
Indeks Dow Jones naik 4,9% atau 1.150 poin ke 25.018,16. Hal yang sama juga terjadi pada S&P 500, yang melonjak ke level 2.882,23.
Sementara Nasdaq juga naik hingga 5%. Indeks yang beranggotakan perusahaan-perusahaan teknologi ini melonjak ke 8.344,25.
(sef/sef)
Dunia - Terbaru - Google Berita
March 11, 2020 at 08:34AM
https://ift.tt/2vVgPWV
Geger Virus Corona, Trump Nolkan Pajak Penghasilan di AS - CNBC Indonesia
Dunia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Geger Virus Corona, Trump Nolkan Pajak Penghasilan di AS - CNBC Indonesia"
Post a Comment