Search

39 Mayat yang Ditemukan di Dalam Kontainer Truk Inggris Terbukti sebagai Warga Vietnam - KOMPAS.com

LONDON, KOMPAS.com - Polisi Inggris menyatakan, 39 mayat yang ditemukan dalam kontainer truk pada Oktober lalu diidentifikasi warga negara Vietnam.

Diberitakan AFP Kamis (7/11/2019), polisi setempat menyatakannya setelah melakukan pemeriksaan dibantu otoritas dari negara Asia Tenggara itu.

Baca juga: 39 Mayat Ditemukan Dalam Kontainer Truk Inggris, Vietnam Kecam Perdagangan Manusia

Kedutaan Besar Vietnam di London menyatakan "sangat sedih" dengan kebenaran 39 mayat yang ditemukan pada 23 Oktober lalu di kontainer truk.

"Sekali lagi, kami ingin menyampaikan dukacita sekaligus simpati kami yang paling dalam kepada keluarga korban," ujar kedutaan.

Kedubes menambahkan, pemerintah akan menyediakan bantuan dan perlindungan konsuler bagi keluarga yang hendak membawa jenazah kerabat mereka.

Kepolisian Essex, Inggris, yang melakukan penyelidikan, mengumumkan keluarga jenazah 31 pria dan 8 perempuan itu sudah diberi tahu.

Para korban ditemukan ketika truk itu sampai ke pelabuhan luar London setelah menumpang feri dari Belgia pada 23 Oktober dini hari.

Polisi Essex awalnya yakin bahwa jenazah yang ditemukan adalah warga negara China, hingga sejumlah keluarga Vietnam mengaku khawatir ada kerabat mereka yang ikut.

Kementerian Keamanan Umum Vietnam juga membenarkan korban berasal dari negara mereka, dengan lokasi tersebar di enam provinsi.

Polisi Inggris pun menjerat si sopir yang berasal dari Irlandia Utara dengan tuduhan pencucian uang, pembunuhan, hingga membantu migran ilegal.

Otoritas Negeri "Ratu Elizabeth" juga dalam proses mengekstradisi terduga pelaku lain dari Irlandia, dan mengembangkan jika ada jaringan lain yang terlibat.

Sementara dari Hanoi, ada 11 orang yang ditangkap karena diduga membantu mereka menyeberang secara ilegal. Namun belum ada yang dijerat pasa pidana.

Baca juga: 39 Mayat yang Ditemukan di Kontainer Truk Inggris adalah Warga Negara Vietnam

Let's block ads! (Why?)



Dunia - Terkini - Google Berita
November 08, 2019 at 12:00PM
https://ift.tt/33tBo8q

39 Mayat yang Ditemukan di Dalam Kontainer Truk Inggris Terbukti sebagai Warga Vietnam - KOMPAS.com
Dunia - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "39 Mayat yang Ditemukan di Dalam Kontainer Truk Inggris Terbukti sebagai Warga Vietnam - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.