Search

Tentara China Bantu Bersihkan Jalanan Hong Kong yang Penuh Puing - SINDOnews.com

loading...

HONG KONG - Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) secara mengejutkan muncul di beberapa jalanan Hong Kong untuk membantu warga membersihkan puing dan barikade akibat unjuk rasa.

Para tentara itu mengenakan celana pendek dan kaos selama aktivitasnya membersihkan jalanan. Kehadiran tentara PLA di jalanan dapat memicu kemarahan baru para demonstran dan menambah kontroversi terkait status otonomi Hong Kong.

Hong Kong diguncang kerusuhan dalam lima bulan terakhir. Pengunjuk rasa marah karena China dianggap semakin banyak ikut campur dalam masalah Hong Kong, terutama membatasi kebebasan warga di kota itu.

Baca Juga:

Pada Sabtu (16/11) sore, para tentara telah meninggalkan jalanan di luar Baptist University yang dekat barak mereka di distrik Kowloon Tong.

Tentara China pernah muncul di jalanan Hong Kong sejak penyerahan kota itu dari Inggris pada Beijing pada 1997. Saat itu para tentara China melakukan operasi pembersihan setelah topan menerjang pada 2018. Belum jelas berapa banyak tentara China yang dikerahkan pada Sabtu (16/11).

Ratusan warga juga ikut membantu membersihkan barikade di jalanan dekat sejumlah universitas yang diduduki para demonstran pekan ini.

Mahasiswa anti-China membangun barikade di lima kampus pada pekan lalu, mereka menyiapkan bom molotov, ketapel, panah dan busur, serta senjata lain untuk melawan aparat keamanan.

(sfn)

Let's block ads! (Why?)



Dunia - Terkini - Google Berita
November 16, 2019 at 09:30PM
https://ift.tt/2NQS2cC

Tentara China Bantu Bersihkan Jalanan Hong Kong yang Penuh Puing - SINDOnews.com
Dunia - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tentara China Bantu Bersihkan Jalanan Hong Kong yang Penuh Puing - SINDOnews.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.