KOMPAS.com - Dari uji coba 3 vaksin corona yang berlangsung di China, 1 di antaranya lolos masuk ke uji coba Fase II.
Sementara itu 2 vaksin lainnya baru saja disetujui untuk dilakukan uji klinis pada Selasa (14/4/2020).
Kemudian kabar baik dari Eropa, 3 negara memutuskan akan melonggarkan aturan lockdown.
Ketiga negara tersebut adalah Denmark, Polandia, dan Slovakia, yang akan mencabut lockdown secara bertahap setelah terjadi penurunan kasus Covid-19.
Berikut adalah rangkuman selengkapnya mengenai kabar baik dari wabah virus corona hari ini.
Baca juga: Kabar Baik di Tengah Wabah Corona: 434.098 Orang Sembuh | Boris Johnson Negatif Covid-19
1. Salah satu vaksin corona China masuk uji coba Fase II
Dari tiga uji klinis vaksin corona yang sedang dijalankan China, satu di antaranya telah memasuki Fase II.
Uji coba pertama untuk vaksin, yang dikembangkan oleh Akademi Ilmu Kedokteran Militer yang didukung militer dan perusahaan bioteknologi yang terdaftar di Hong Kong, CanSino Bio, disetujui pada 16 Maret.
"Vaksinasi subyek uji klinis fase pertama dan perekrutan sukarelawan untuk fase kedua telah dimulai sejak 9 April," kata Wu Yuanbin seorang pejabat Kementerian Sains dan Teknologi China pada jumpa pers reguler.
"Ini adalah vaksin virus corona baru pertama di dunia yang memulai studi klinis Fase II."
Baca juga: China Uji Coba 3 Vaksin Covid-19, 1 Vaksin Sudah Masuk Fase II
Kemudian yang terbaru, China telah menyetujui uji klinis untuk dua vaksin corona eksperimental. Keterangan itu disampaikan oleh pejabat terkait pada Selasa (14/4/2020), sebagaimana diberitakan oleh kantor berita AFP.
Administrasi Makanan dan Obat-obatan China pada Senin (13/4/2020) menyetujui satu vaksin yang dikembangkan oleh Sinovac Biotech yang terdaftar di pasar saham Nasdaq, kata Wu dikutip dari AFP.
Vaksin lainnya yang dikembangkan oleh Institut Produk Biologi Wuhan dan Institut Virologi Wuhan, disetujui pada Minggu (12/4/2020), tambahnya.
Baca juga: Kabar Baik, WHO Sebut Tiga Vaksin Covid-19 Telah Diuji Pada Manusia
2. Denmark, Polandia, dan Slovakia akan longgarkan lockdown
Tiga negara Eropa yaitu Denmark, Polandia, dan Slovakia berniat melonggarkan aturan lockdown setelah kurva kasus Covid-19 terus menurun.
Denmark yang telah sebulan menjalani lockdown, di tahap pembukaan pertama pada Rabu (15/4/2020) akan membuka kembali pusat penitipan anak dan sekolah untuk anak-anak kelas 1-5.
Namun banyak usaha kecil seperti restoran, kafe, dan pangkas rambut masih ditutup, yang membuat pemerintah menuai kritikan.
Baca juga: Kelaparan di Tengah Lockdown Covid-19, Ibu Lempar 5 Anaknya ke Sungai Gangga
Polandia juga akan mencabut aturan lockdown-nya secara bertahap, dengan membuka sejumlah toko-toko pada Minggu (19/4/2020) mendatang.
"Kami perlahan memulai lagi perekonomian, saya pikir ini adalah kabar baik," kata Menteri Kesehatan Lukasz Szumowski ke radio RMF FM.
Polandia mengumumkan pelonggaran ini pada Selasa (14/4/2020) sembari bersiap melakukan pemilihan presiden pada 10 Mei.
Baca juga: Akhiri Lockdown pada 11 Mei, Ini 4 Strategi Perancis Hadapi Virus Corona
Lalu di Slovakia, lockdown akan dicabut bertahap menyusul laju penyebaran virus corona yang melambat.
Namun Perdana Menteri Igor Matovic pada Selasa (14/4/2020) mengatakan enggan terburu-buru, dan menegaskan pelonggaran lockdown akan ditentukan oleh para ahli perawatan kesehatan, bukan para ekonom.
Rencana pencabutan lockdown bertahap akan diumumkan pekan depan.
Baca juga: India Perpanjang Lockdown Virus Corona hingga 3 Mei
3. Kasus harian di Spanyol turun terus 6 hari terakhir
Kurva jumlah kasus Covid-19 harian di Spanyol mulai stabil dalam 6 hari terakhir, menurut keterangan Menteri Kesehatan Salvador Illa, Selasa (14/4/2020).
Ini terlihat dari jumlah kasus harian yang terus menurun sejak 8 April yang mencatatkan 6.278 kasus dalam sehari.
Secara berturut-turut, jumlah kasus harian berikutnya adalah 5.002, 5.051, 4.754, 3.804, dan 3.268 pada Senin (13/4/2020), menurut penghitungan Worldometers.
Baca juga: Korban Harian Covid-19 Menurun, Spanyol Siap Mulai Lagi Perekonomian
Dunia - Terbaru - Google Berita
April 14, 2020 at 11:16PM
https://ift.tt/3ekGjOT
Kabar Baik di Tengah Wabah Corona: 1 Vaksin China Masuk Fase II | 3 Negara Longgarkan Lockdown - Kompas.com - KOMPAS.com
Dunia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kabar Baik di Tengah Wabah Corona: 1 Vaksin China Masuk Fase II | 3 Negara Longgarkan Lockdown - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment