Search

Trump Jawab Misteri Kematian Kim Jong Un, Ini Updatenya! - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC IndonesiaPresiden Amerika Serikat Donald Trump mengkonfirmasi pemberitaan soal kematian Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un. Trump mengatakan Kim masih hidup.

Hal ini diutarakan Trump dalam konferensi pers harian di Gedung Putih pada Senin (27/4/2020). Saat itu sejumlah wartawan bertanya apakah dirinya tahu kebenaran berita kematian diktator Korut itu.


"Ya, saya punya hal yang sangat bagus. Tapi saya tak bisa ceritakan itu sekarang. Saya hanya berharap dia baik-baik saja."

"Saya harap dia baik-baik saja ... Saya tahu bagaimana keadaannya, secara relatif," ujarnya dikutip AFP.


Ia pun mengatakan mungkin media juga akan mendengar kabar langsung dari Kim di sebentar lagi. "Yang tidak terlalu jauh (berbeda)," ujarnya lagi.  

Kabar kondisi kesehatan Kim memang masih simpang siur. Beberapa waktu lalu Kim dikabarkan kritis setelah menjalani sebuah operasi, bahkan kini ia dikabarkan meninggal dunia.

Spekulasi kondisi kesehatan Kim muncul setelah ia tidak menghadiri acara perayaan ulang tahun sang ayah Kim Jong Il dan kakek Kim Il Sung pada 15 April lalu, yang juga menjadi hari libur nasional di Korut.


The Daily NK, situs web berbasis Seoul yang biasa mengumpulkan informasi dari informan Korut, melaporkan bahwa Kim menjalani prosedur bedah kardiovaskular dan sekarang mulai pulih.

Pihak Korea Selatan melalui penasihat presiden Moon Chung-In mengatakan bahwa Kim Jong Un masih hidup dan sehat. Dia telah tinggal di daerah Wonsan sejak 13 April dan tak ada gerakan mencurigakan yang terdeteksi.

Berita mengenai kesehatan pemimpin Korut adalah salah satu rahasia negara yang paling dijaga ketat. Hal ini biasanya hanya diketahui oleh segelintir orang di lingkaran dalam kepemimpinan Kim.

[Gambas:Video CNBC]

(sef/sef)

Let's block ads! (Why?)



Dunia - Terbaru - Google Berita
April 28, 2020 at 09:38AM
https://ift.tt/3cQOscc

Trump Jawab Misteri Kematian Kim Jong Un, Ini Updatenya! - CNBC Indonesia
Dunia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Trump Jawab Misteri Kematian Kim Jong Un, Ini Updatenya! - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.