LONDON, KOMPAS.com - Perdana Menteri Inggris Boris Johnson sudah keluar dari unit perawatan intensif (ICU), tapi masih tetap di rumah sakit untuk mendapat perawatan virus corona.
Keterangan itu disampaikan oleh pihak Downing Street pada Jumat (10/4/2020), dilansir dari BBC.
Johnson sebelumnya menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit St. Thomas London sejak Minggu (5/4/2020).
Baca juga: Kesehatan PM Inggris Boris Johnson Semakin Membaik, Inggris Justru Perpanjang Lockdown
"Dia baru saja keluar dari perawatan intensif, dan akan terus dipantau di fase awal kepulihannya."
"Dia dalam semangat yang sangat tinggi", kata seorang juru bicara Boris Johnson pada BBC.
PM Inggris dari Partai Konservatif itu dirawat di rumah sakit pada Minggu pekan lalu, usai kondisinya memburuk akibat mengidap Covid-19. Johnson lalu masuk ICU pada Senin (6/4/2020).
Baca juga: Dirawat di ICU karena Virus Corona, PM Inggris Boris Johnson Sudah Bisa Duduk
Di ruang ICU ia mendapat bantuan oksigen standar tapi tidak memakai ventilator.
Juru bicara menambahkan, sang perdana menteri kondisinya terus membaik dalam semalam, dan berterima kasih ke National Health Service (NHS) atas tindakan cepat yang mereka lakukan.
Namun meski Johnson sudah keluar ICU, pemerintahan Inggris masih dijalankan oleh Dominic Raab selaku Sekretaris Kementerian Luar Negeri.
Raab sempat mengungkapkan lockdown yang diterapkan di Inggris 3 minggu terakhir ini mulai membuahkan hasil.
Baca juga: Semangati Boris Johnson Sembuh, Putin: Kuncinya Optimis dan Selera Humor
Dunia - Terbaru - Google Berita
April 10, 2020 at 08:12AM
https://ift.tt/39ZRZmA
PM Inggris Boris Johnson Keluar ICU, tapi Masih di Rumah Sakit - Kompas.com - KOMPAS.com
Dunia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "PM Inggris Boris Johnson Keluar ICU, tapi Masih di Rumah Sakit - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment