Search

Duh, Hong Kong bakal menutup tahun 2019 dengan berbagai aksi protes - Kontan

Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Hong Kong bakal menutup tahun 2019 dengan berbagai protes yang berlangsung di malam pergantian tahun. Aksi ini bertujuan mengganggu perayaan malam tahun baru dan aktivitas berbelanja di pusat keuangan Asia itu.

Mengutip pemberitahuan di media sosial, Reuters melaporkan, protes bertajuk Suck the Eve dan Shop With You akan menyasar kawasan-kawasan yang menjadi pusat perayaan pergantian tahun, termasuk distrik Lan Kwai Fong dan Victoria Harbour, serta pusat perbelanjaan populer.

Di Tahun Baru, Front Hak Asasi Manusia Sipil bakal menggelar pawai pro-demokrasi pada 1 Januari 2020. Polisi sudah mengizinkan aksi yang bermula dari taman di Teluk Causeway dan berakhir di kawasan pusat bisnis bekas jajahan Inggris ini.

Baca Juga: Hadapi demo berkepanjangan, polisi Hong Kong diguyur tunjangan US$ 17 juta

Front Hak Asasi Manusia Sipil, yang berada di belakang pawai damai pada Juni dan protes massal di awal Desember lalu, mengklaim, sebanyak 800.000 orang bakal hadir dalam aksi 1 Januari 2020 nanti.

"Pada tahun baru, kita perlu menunjukkan solidaritas kita untuk menentang pemerintah. Kami berharap, masyarakat Hong Kong akan turun ke jalan untuk masa depan Hong Kong," kata Jimmy Sham, pemimpin Front Hak Asasi Manusia Sipil, seperti dikutip Reuters.

Kepolisian Hong Kong menyatakan, pihaknya akan mengerahkan pasukan pengendali massa pada Selasa (31/12), dan mendesak demonstran yang menggelar pawai pada Rabu (1/1) untuk tetap berlangsung damai.




Let's block ads! (Why?)



Dunia - Terkini - Google Berita
December 30, 2019 at 08:37PM
https://ift.tt/39qnjMj

Duh, Hong Kong bakal menutup tahun 2019 dengan berbagai aksi protes - Kontan
Dunia - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Duh, Hong Kong bakal menutup tahun 2019 dengan berbagai aksi protes - Kontan"

Post a Comment

Powered by Blogger.