Dalam gugatan dijelaskan bahwa Bruce Lee Enterprises yang dimiliki Shannon Lee menggugat rantai Kungfu Catering Management karena telah menggunakan foto ayahnya selama 15 tahun dalam sebuah logo tanpa membayar hak kekayaan intelektual.
Bruce Lee Enterprises yang berbasis di Los Angeles menangani perdagangan dan lisensi gambar Bruce Lee, sebagaimana dijelaskan situs resminya.
Menurut website China sina.com, Shannon Lee juga meminta Kungfu Catering Management untuk segera berhenti menggunakan gambar ayahnya, membuat klarifikasi selama 90 hari berturut-turut bahwa restoran itu tidak ada hubungannya dengan Bruce Lee, dan membayar kompensasi sebesar 210 juta yuan atau US$ 30 juta. Jumlah itu sekitar Rp 420 miliar (kurs Rp 14.000/dolar).
Menanggapi masalah ini, dalam sebuah pernyataan pada Kamis (26/12/2019) Kungfu Catering Management mengatakan bahwa logo itu telah lama disahkan oleh otoritas China.
"Kami bingung karena kami dituntut bertahun-tahun kemudian. Kami secara aktif mempelajari kasus ini dan bersiap untuk menanggapi," kata perusahaan dalam pernyataan yang diposting di platform Weibo.
Rantai restoran yang berbasis di Guangzhou yang dikenal sebagai Real Kung Fu atau Zhen Gongfu dalam bahasa Mandarin itu didirikan pada tahun 1990. Sejak 2004 logonya telah menampilkan gambar seorang pria berambut gelap dalam pose kung fu yang mirip Bruce Lee.
Pendiri rantai itu mengatakan memiliki lebih dari 600 toko di seluruh China, dengan total nilai aset lebih dari lima miliar yuan, sebuah media China melaporkan. Selain itu, restoran ini masuk dalam 10 besar perusahaan makanan cepat saji terbesar di China tahun lalu versi Asosiasi Masakan China.
(sef/sef)
Dunia - Terkini - Google Berita
December 27, 2019 at 05:39PM
https://ift.tt/3524R9e
Duh! Restoran Kungfu Digugat Rp 420 M Gegara Bruce Lee - CNBC Indonesia
Dunia - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Duh! Restoran Kungfu Digugat Rp 420 M Gegara Bruce Lee - CNBC Indonesia"
Post a Comment