Search

Airlangga Sebut Dampak Pemakzulan Trump ke Ekonomi RI Minim - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pemakzulan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump tidak berdampak signifikan terhadap perekonomian Indonesia.

"Biasanya berdasarkan sejarah itu pemakzulan tidak disertai dengan pencopotan. Sehingga dengan demikian dampak pada kebijakan Amerika sendiri tidak terlalu banyak," ujar Airlangga di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (20/12/2019).

"Kita tetap melihat pertumbuhan ekonomi Amerika tetap positif, kemudian saat sekarang walaupun agak slow, tetapi China masih agak positif, sehingga tentu ke depan outlook-nya masih tetap optimis, terhadap indonesia juga," lanjutnya.


Proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia pun, kata dia, tidak akan berubah, meski ada proses pemakzulan tersebut, yakni tetap di angka 5,3% pada 2020.

"Pertumbuhan ekonomi Indonesia seperti yang sudah diputuskan dalam APBN itu 5,3%," tutur dia.

Padahal, sebelumnya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menilai pemakzulan Trump memberikan banyak dampak terhadap perekonomian Indonesia. Salah satu dampak adalah mengenai kepercayaan pelaku ekonomi di negeri Paman Sam sendiri.

"Apakah dengan situasi seperti ini masih akan kontinyu sampai dengan pemilihan tahun 2020. Ini akan menimbulkan confident yang melemah dari pelaku ekonomi sehingga mempengaruhi kesehatan ekonomi Amerika, perlu kita waspadai," kata Sri Mulyani di Gedung Djuanda I Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Trump yang dimakzulkan menjadi tambahan dinamika global. Sehingga tidak menutup kemungkinan ketidakpastian dunia akan berlanjut ke tahun 2020.

"Jadi 2020 kita harus betul-betul mewaspadai dinamika ini. Bagi kita tentu dari sisi politik dinamika proses politik yang terjadi di negara itu. Kita hormati saja yang terjadi di proses itu. Bagi kita yang harus diwaspadai, yaitu pengaruh merembes ke perekonomian kita," jelasnya.

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mewaspadai nilai tukar rupiah yang akan terdampak dari pemakzulan tersebut.

"Impeachment, pemakzulan itu dalam jangka pendeknya kondisi pasar keuangan global akan terpengaruh di nilai tukar," kata Gubernur BI Perry Warjiyo di Gedung BI, Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Ia menilai, pemakzulan Trump akan memberikan pengaruh terhadap negara berdasarkan ketahanan perekonomiannya. Untuk Indonesia sendiri menurutnya minimal mempengaruhi pergerakan nilai tukar.

"Di Indonesia itu pengaruhnya minimal yang kita pantau di pergerakan nilai tukar rupiah kita tidak lihat pengaruhnya yang signifiikan. Hari ini alhamdulillah rupiah Rp 13.980 hingga Rp 13.990 dari waktu ke waktu. Itu teknikal," ujar Perry.

[Gambas:Video CNBC]

(miq/miq)

Let's block ads! (Why?)



Dunia - Terkini - Google Berita
December 20, 2019 at 10:08PM
https://ift.tt/2PJaVPP

Airlangga Sebut Dampak Pemakzulan Trump ke Ekonomi RI Minim - CNBC Indonesia
Dunia - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2M0nSS7
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Airlangga Sebut Dampak Pemakzulan Trump ke Ekonomi RI Minim - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.